Cara Menghitung Biaya Pasang Keramik buat Rumah, Habis Berapa? - jufrika com
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghitung Biaya Pasang Keramik buat Rumah, Habis Berapa?

Dari pengalaman berapa biaya pasang keramik rumah, apa saja yang diperlukan, berapa hari waktu pengerjaanya, dan bagaimana pengerjaannya. Simak pada artikel ini, ulasan singkat padat dan tepat.

biaya pasang keramik granit biasa

Pemasangan keramik seperti nya sudah hal yang wajib dilakukan, dikarenakan sudah seperti menjadi standard rumah zaman sekarang, terkhususnya di negara Indonesia. Jika dibandingkan dengan hanya di semen saja walau harganya lebih terjangkau dibandingkan memasang keramik, perlu biaya perawatan untuk mengganti alas tikar yang masa pakainya cukup singkat bisa dibilang bikin kantong boncos, terlebih permukaannya tidak rata, dan harus regular menggantinya, memakan waktu dan biaya.

Simak cara lengkap biaya pemasangan keramik rumah dibawah ini, Ada berapa biaya yang harus sobat perhitungkan untuk memasang keramik rumah, agar mengetahui estimasi budget yang pas.

1. Harga Keramik.

Untuk Menghitung Harga Keramik, bergantung pada Ukuran dan Bahan dan Peruntukan.

  • Ukuran, Ukuran keramik umumnya bervariasi dari ukuran persegi kecil, sedang, hingga besar yaitu 30 x 30 , 40 x 40, 45 x 45 hingga 50 x 50. Ukurannya bisa sobat hitung dalam satu dus misal ada 12 dengan ukuran 50x50 bisa cukup untuk ukuran persegi ruangan sobat.
    Semakin besar tentu harga persatuannya lebih mahal namun pengerjaan bisa lebih cepat dan mengurangi biaya pendukung.
  • Bahan Material, keramik yang dijual pasaran umumnya berbahan tanah liat atau granit. Tanah liat harganya lebih murah daripada bahan granit, namun granit lebih mewah dan lebih kuat dibandingkan bahan tanah liat.
  • Peruntukannya untuk apa?, Apakah untuk lantai ruangan, halaman atau kamar mandi?. Harga keramik lantai lebih murah dibandingkan untuk kamar mandir, karena untuk kamar mandi biasa memiliki corak yang lebih menonjol agar tidak mudah terpleset di kamar mandi.

2. Biaya Material Pendukung.

Untuk memasang keramik sobat juga harus memperhitungkan berapa material pendukung yang akan habis dalam satu ruangan, jumlahnya merupakan hal ini bisa sobat konsultasikan kepada jasa tukang profesional pilihan sobat. Namun umumnya material tambahan ini berupa :

  • Semen.
  • Pasir Kasar.
  • Pasir Halus.
  • Semen warna keramik(*jika diperlukan).
  • List tepian keramik (*jika diperlukan).

3. Biaya Pemasangan Tukang atau Profesional.

Untuk biaya pemasangan umunya tukang atau profesional akan bertaya ingin berdasarkan ukuran ruangan atau harian atau borongan dengan renovasi lain, untuk harga tipa daeah tentu berbeda beda, serta juga bergantung reputasi sang penyedia jasa pasang keramik, untuk harga ini sobat bisa konsultasikan langsung pada penyedia jasa pemasangan keramik.

Itulah 3 Biaya Pemasangan Keramik yang bisa jadi poin pertimbangan  biaya pemasangan keramik untuk renovasi rumah, semoga artikel ini bisa menjadi referensi sobat ketika ingin memasang keramik di rumah. Jika sobat terbantu dengan artikel ini jangan lupa share ataupun sedekar mengklik iklan yang ada dia artikel ini untuk membantu perkembangan website ini agar lebih maju. Terimakasih.

close